Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Membeli Cincin Berlian Wanita

Cincin adalah perhiasan wajib bagi para wanita. Fungsinya yaitu untuk meningkatkan penampilan sehingga bisa menambah kepercayaan diri. Namun pemilihan cincin tidak boleh sembarangan, apalagi jika Anda membeli cincin berlian wanita. Pasalnya cincin dengan berlian memiliki harga yang sangat tinggi. Akan sangat disayangkan apabila cincin yang dibeli tidak sesuai dengan selera. Selain model, pemilihan cincin wanita perlu mempertimbangkan beberapa hal seperti:

Kejernihan atau Clarity

Kejernihan atau clarity menjadi hal pertama yang perlu Anda perhatikan. Jika menginginkan cincin dengan kualitas tinggi, maka Anda harus memilih cincin yang paling jernih. Kejernihan biasanya ditentukan dari kecacatan alami. Pasalnya berlian asli pasti memiliki kecacatan akibat proses alam. Semakin kecil nilai cacatnya maka semakin tinggi kualitas berlian.

GIA atau Gemological Institute of America membuat standar tingkat kejernihan berlian. Grade paling tinggi ke paling rendah yaitu Flawless (FL), Internally Flawless (IF), Very Very Slightly Included (VVS), Included (I). Level kecacatan sebuah berlian bisa dilihat hanya dengan kaca pembesar saja.

Warna atau Color

Warna menjadi hal selanjutnya yang perlu diperhatikan saat memilih cincin berlian. Pada berlian berwarna bening, semakin bersih berlian maka akan semakin mahal. GIA membagi skala kualitas dari D hingga Z. D merupakan berlian dengan warna yang paling baik, sementara Z merupakan berlian dengan warna paling rendah.

Namun skala warna tersebut tidak berlaku pada berlian fancy color atau berlian berwarna. Pasalnya berlian tersebut adalah berlian langka yang memiliki harga sangat tinggi. Jadi penilaiannya pun bisa berbeda.

Potongan Berlian atau Cutting

Potongan berlian memengaruhi kualitas cincin yang Anda beli. Pasalnya potongan yang tepat bisa membuat kilauan yang dihasilkan berlian lebih sempurna, begitu pula sebaliknya. Bahkan ahli mengatakan jika potongan berlian lebih berpengaruh dibandingkan warna dan kejernihan. Jadi apabila warna dan kejernihannya tidak begitu baik, tapi potongannya baik, maka pantulan cahayanya juga bisa bagus. Berdasarkan standar dari GIA, potongan berlian paling tinggi adalah Excellent, sementara paling rendah adalah Poor.

Kandungan Berlian

Kandungan berlian berhubungan dari beratnya. Hal ini lebih dikenal dengan berat karat karena satuannya adalah karat. Namun karat dalam perhiasan berlian berbeda dengan karat dalam perhiasan emas. Pada berlian, karat adalah berat berlian. Meskipun begitu, berlian dengan karat yang sama belum tentu memiliki ukuran yang sama. Bisa saja berlian dengan ukuran yang besar memiliki karat yang lebih kecil. Semakin tinggi nilai karat cincin yang Anda beli, harganya akan semakin mahal.

Sertifikat Berlian

Hal terakhir yang perlu Anda perhatikan saat memilih cincin adalah sertifikat berlian. Anda bisa melihat kualitas kejernihan, warna, potongan, dan kandungan berlian pada sertifikat. Namun tentu saja Anda harus memilih cincin yang memiliki sertifikat dari GIA karena kelas yang disebutkan di atas berdasarkan standar GIA.

Itulah beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat akan membeli cincin berlian wanita. Miss Mondial dan Mondial Jeweler juga menawarkan koleksi cincin wanita bertahtakan berlian cantik. Desainnya beragam mulai dari desain unik, elegan, minimalis, simple, dan lain sebagainya. Selain itu, logam yang digunakan juga beragam seperti emas kuning, emas putih, rose gold, hingga platinum.

Salah satu koleksi cincin wanita yang menawan dari Miss Mondial dan Mondial Jeweler adalah Leale Ladies Ring. Koleksi cincin tersebut sangat unik karena tidak berbentuk melingkar seperti cincin pada umumnya. Anda yang penasaran dengan Leale Ladies Ring bisa mengunjungi website www.mondialjeweler.com untuk mengetahui detail-nya termasuk kualitas.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3 Jenis Wall Panel Untuk Inspirasi Ruang Tamu

4 Macam Ukuran Kitchen Sink Beserta Jenisnya

Manfaat Menjaga Berat Badan Anak Ideal